Traveling in JOGJA
Siapa sih yang tidak kenal Jogja? kota Pelajar dengan banyak ke istimewaan didalam nya yang selalu padat akan turis dari berbagai mancanegara. Jogja atau Yogyakarta merupakan tempat pilihan wisata terbanyak setelah Bali.
Nah Yogyakarta itu bukan hanya sekedar Candi Borobudur, Candi Brambanan, dan juga Malioboro. Ternyata banyak juga loh wisata yang ada didalam kota Yogyakarta, itulah Yogyakarta keistimewahan nya sangat beragam dan masih banyak wisata luar belum mengetahui isi didalam kota Yogyakarta ini.
Mau tau apa aja? ini lah 5 wisata menarik di Yogyakarta yang harus kamu kunjungi bersama keluarga :
- 1. Bukit Kali Kuning
Bukit Kali Kuning merupakan tempat wisata menarik yang berada dikawasan Kaliurang Yogyakarta, Tempat ini dulunya sangat ramai akan tetapi semenjak terjadi bencana letusan Gunung Merapi membuat tempat ini sepi karena hancur akibat terkena letusan dan baru ramai kembali pada tahun 2017.
Bukit Kali Kuning sekarang telah berubah menjadi wisata yang sangat bagus untuk dijadikan objek wisata maupun tempat untuk hunting foto. Di sini kamu dapat duduk santai sambil menikmati indahnya Gunung Merapi dan ditemani dengan secangkir teh hangat atau kopi panas.
- 2. Kaliadem
Masih sekitaran Kaliurang, yakni Kaliadem yang berada di Gunung Merapi.
Untuk dapat mencapai Gunung Merapi, kamu dapat kesana dengan melewati daerah Kaliurang. Di sini kamu dapat berfoto dengan latar belakang Gunung Merapi dan sekaligus berpose dengan menggunakan mobil Jeep.
Dengan menyewa mobil Jeep, kamu akan diajak berkeliling daerah yang secar langsung terkena imbas dari letusan Gunung Merapi. Di tempat ini kamu akan mendapat banyak informasi mengenai sejarah letusan Gunung Merapi yang tersimpan di Museum Omahku Memoriku.
Selain itu kamu akan menkmati sejuk dan indah nya berkeliling di Kaliadem ini, sangat cocok untuk melepas penat. Di akhir sesi kamu akan diajak offroad dan merasakan cipratan-cipratan air dengan sensasi menaiki Jeep. Seru bukan?
- 3. Kalibiru
Beralih ke daerah barat Kota Yogyakarta, di Kabupaten Kulon Progo, di Kabupaten tersebut terdapat objek wisata yang belakangan tengah naik daun. tempat itu bernama Wisata Kalibiru.
Pada tempat wisata ini terdapat dek untuk melihat pemandangan dengan latar belakang waduk sermo dan kamu pun akan mendapatkan hasil foto yang indah dengan pemandangan waduk sermo. Tak perlu khawatir selama menaiki dek tersebut, seluruh kegiatan akan dilindungi dengan tali pengaman. Tiket masuk Wisata Kalibiru ini lumayan besar, yaitu sebesar Rp80.000.
- 4. Hutan Mangrove Kulon Progo
Masih di Kulon Progo, ada wisata yang jarang dikunjungi oleh wisatawan, yaitu Hutan Mangrove Kulon Progo.
Untuk menuju ke Hutan Mangrove ini, kamu dapat mengambil rute ke arah jalan Wates. Ikuti jalan dan kamu akan melihat banyak terdapat papan pemberi arah menuju Hutan Mangrove Pasir Mendit. Harga tiket untuk dapat menikmati wisata ini lumanyan murah, yaitu dengan Rp3.000 saja.
- 5. Taman Pelangi
Masih seputaran Utara Yogyakarta, di Jalan Ring Road Utara, Kabupaten Sleman terdapat satu wisata bernama Taman Pelangi. Di taman ini kamu dapat berfoto bersama ratusan lampion dengan berbagai bentuk.
Bagaimana? seru-seru bukan. Masih banyak lagi wisata yang harus kamu kunjungi di Jogja ini dan jangan lupa untuk berbagi cerita setiap kamu berkunjung ketempat wisata yang berada di Yogyakarta.
Bagaimana? seru-seru bukan. Masih banyak lagi wisata yang harus kamu kunjungi di Jogja ini dan jangan lupa untuk berbagi cerita setiap kamu berkunjung ketempat wisata yang berada di Yogyakarta.
Post a Comment
Post a Comment